CARA MUDAH DAN SIMPLE INSTALL DNS SERVER DI UBUNTU SERVER




CARA MUDAH DAN SIMPLE INSTALL DNS SERVER DI UBUNTU SERVER

CARA MUDAH DAN SIMPLE INSTALL DNS SERVER DI UBUNTU SERVER - Pada postingan ini saya ingin berbagi CARA MUDAH DAN SIMPLE INSTALL DNS SERVER DI UBUNTU SERVER . Dan untuk membuat DNS server ini, saya menggunakan Bind9. DNS sendiri merupakan singkatan dari Domain Name Server, yang merupakan cara pemberian nama dari sebuah alamat domain. Dengan adanya DNS, suatu alamat IP dapat diubah menjadi sebuah nama domain baru yang mudah diingat. Karena sebagai manusia, sangatlah sulit dalam menghapal semua alamat-alamat yang ada, tapi manusia lebih mudah dalam mengingat dengan menggunakan nama. Untuk inilah kita memerlukan DNS. 
Langkah-langkah dalam membuat DNS server dengan menggunakan ubuntu 12.04 server adalah sebagai berikut.
1. Menginstall Bind9
2. Melakukan konfigurasi pada Bind9
Langkah pertama, kita login pada ubuntu server kita lalu masuk sebagai super user (root). Caranya adalah dengan mengetikkan perintah berikut.
sudo su 
lalu masukkan password dan tekan enter.
Jika sudah, install bind9 dengan mengetikkan perintah berikut.

apt-get install bind9
Tunggu sampai proses selesai.
Jika sudah selesai, masuk ke dalam direktori bind9 dengan mengetikkan perintah berikut.
cd /etc/bind
Setelah masuk ke dalam direktori bind, lakukan backup file yang memiliki nama named.conf.default-zones dengan cara meng-copy file tersebut menjadi sebuah nama baru named.conf.default-zones.old1. Caranya dengan mengetikkan perintah berikut.
cp named.conf.default-zones named.conf.default-zones.old1
Hal ini bertujuan untuk mengamankan file tersebut jika terjadi kesalahan nantinya.

Langkah selanjutnya, kita lakukan konfigurasi file named.conf.default-zones dengan cara menggunakan text editor. Caranya ketikkan perintah berikut.

nano named.conf.default-zones
setelah masuk ke dalam file konfigurasi, lakukan settingan persis seperti pada gambar berikut.
Cara Install dan Konfigurasi DNS Server di Ubuntu 12.04 Server
Pada contoh di atas saya membuat sebuah domain sendiri bernama 702010100.com. Sobat bisa menyesuaikan dengan keinginan. 

Jika sudah lakukan penyimpanan terhadap perubahan yang sudah dilakukan dengan cara menekan tombol Ctrl + O dilanjutkan dengan menekan tombol Enter dan Ctrl + X.

Selanjutnya kita lakukan backup file bernama db.local menjadi db.1 dan file bernama db.127 menjadi db.2. Caranya adalah sebagai berikut.

Cara Install dan Konfigurasi DNS Server di Ubuntu 12.04 Server
Jika sudah sekarang kita tinggal mengkonfigurasi file db.1 dan db.2 menggunakan text editor nano. Cara ketikkan perintah berikut.
nano db.1
Cara Install dan Konfigurasi DNS Server di Ubuntu 12.04 Server
 
Pada gambar di atas, saya menggunakan alamat 192.168.100.1 sebagai alamat IP yang akan saya ubah menjadi domain 702010100.com. Alamat IP tersebut nantinya kita samakan dengan eth0. sehingga nanti alamat IP di DNS server bersifat static.

Setelah melakukan konfigurasi file db.1, selanjutnya lakukan konfigurasi file db.2 seperti pada gambar berikut ini.

Cara Install dan Konfigurasi DNS Server di Ubuntu 12.04 Server

Jika sudah, jangan lupa menyimpan konfigurasi yang sudah dilakukan.

Selanjutnya, ubah alamat IP ubuntu milik sobat sesuai dengan yang sudah dikonfigurasi pada file db.1. Caranya ketikkan perintah berikut.

nano /etc/network/interfaces
setelah masuk, ganti alamat pada kata berikut.

iface eth0 inet dhcp
menjadi

iface eth0 inet static
address 192.168.100.1
netmask 255.255.255.0
dns-nameserver 192.168.100.1
Simpan konfigurasi, lalu lakukan restart terhadap network interface dengan cara mengetikkan perintah.

/etc/init.d/networking restart
Langkah terakhir buka file resolv.conf dengan cara mengetikkan perintah.

nano /etc/resolv.conf
Lalu masukkan nameserver sesuai dengan alamat IP tadi. Sebagai contoh.

nameserver 8.8.8.8
nameserver 8.8.8.8
nameserver 192.168.100.1
Jangan lupa simpan perubahan yang sudah dilakukan. Dan langkah terakhir adalah melalukan restart pada service bind9 dengan cara mengetikkan perintah berikut.

service bind9 restart
Demikianlah CARA MUDAH DAN SIMPLE INSTALL DNS SERVER DI UBUNTU SERVER . Jika sobat ingin menguji coba konfigurasi DNS server, apakah berhasil atau tidak. Lakukan pinging terhadap domain yang sudah sobat konfigurasi.

ping 702010100.com
ping www.702010100.com
ping 192.168.100.1
Jika berhasil maka akan tampak seperti pada gambar berikut ini.
Cara Install dan Konfigurasi DNS Server di Ubuntu 12.04 Server

Ditulis Oleh : hudalika ~ DosoGames

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul CARA MUDAH DAN SIMPLE INSTALL DNS SERVER DI UBUNTU SERVER yang ditulis oleh Hot TEKNO yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Hot TEKNO

Promo AKHIR TAHUN

JAM TANGAN PRIA 100RB AN

JAM TANGAN PRIA 100RB AN
JAM TANGAN PRIA 100RB AN

Berlangganan

Popular Posts

Total Pageviews

Blogger templates

Powered by Blogger.
Back to top